Wakapolresta Yogyakarta Pimpin Apel Keselamatan Berlalu Lintas Di SMK Negeri 6 Yogyakarta
Pada Senin pagi, tanggal 17 Juli 2023, di SMK Negeri 6 Yogyakarta, Wakapolresta Yogyakarta, AKBP Teguh Mulyono, S.pd., M.M., menjadi pembina upacara bendera sekaligus memimpin Apel Keselamatan Berlalu Lintas dalam rangka Ops Patuh Progo 2023.
Upacara tersebut dihadiri oleh Kanit Regiden AKP Wartono, SH, Kasihumas AKP Timbul Sasana Raharja, SH, MH, Kepala Sekolah, para guru, karyawan, dan siswa-siswi SMK N 6 Yogyakarta.
Dalam amanatnya, Wakapolresta Yogyakarta membacakan amanat tertulis dari Kapolresta Yogyakarta yang menekankan pentingnya berlalu lintas yang aman dan selamat di Kota Yogyakarta. Dengan pertumbuhan lalu lintas dan populasi kendaraan yang tidak sebanding dengan infrastruktur, terjadi permasalahan seperti kemacetan, pelanggaran, dan kecelakaan lalu lintas. Oleh karena itu, Polresta Yogyakarta mengadakan Operasi Patuh Progo 2023 dengan tujuan menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas serta meningkatkan kesadaran masyarakat.
Dalam kempatan tersebut peserta apel diingatkan untuk menjadi pengendara yang tertib, mematuhi peraturan lalu lintas, dan menjaga keselamatan saat berkendara. Selain itu, siswa-siswi SMA di Yogyakarta diimbau untuk menghindari perilaku negatif dan menjaga kesehatan jasmani dan rohani. Semua upaya ini bertujuan untuk menciptakan Kota Yogyakarta yang aman, nyaman, dan tertib dalam berlalu lintas.
Kasihumas Polresta Yogyakarta, AKP Timbul Sasana Raharja, SH, MH, menyampaikan bahwa kegiatan Apel Keselamatan Berlalu Lintas di tingkat SMP/SMA ini digelar secara serentak di 25 sekolah se-Wilayah Kota Yogyakarta. Setiap sekolah diambil alih oleh para pejabat yang ditujuk seperti Wakapolresta, pejabat utama Polresta Yogyakarta, dan Kapolsek jajaran dengan maksud untuk memberikan edukasi tentang etika dan tertib berlalu lintas kepada siswa.
Tujuan utamanya adalah menumbuhkan kesadaran siswa-siswi untuk peduli terhadap keselamatan berlalu lintas serta mewujudkan kondisi berlalu lintas yang aman dan nyaman di Kota Yogyakarta, jelas AKP Timbul Sasana Raharja, SH, MH, mewakili Kapolresta. (Humas Polresta Yogyakarta)
Posting Komentar untuk "Wakapolresta Yogyakarta Pimpin Apel Keselamatan Berlalu Lintas Di SMK Negeri 6 Yogyakarta"