Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bhabinkamtibmas Prawirodirjan Serahkan Dompet Beserta Isinya Kepada Pemiliknya


Bripka Heribertus Kushendrawan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Prawirodirjan Polsek Gondomanan, menyerahkan dompet kulit berwarna coklat beserta isinya kepada pemiliknya di RW 4, Prawiro dirjan, Gondomanan, kota Yogyakarta, Senin pagi, tanggal 26 Juni 2023.

Pemilik dompet, Bapak Zairin yang juga menjabat sebagai ketua RW 4 Prawirodirjan, menerima langsung penyerahan barang temuannya dari polisi. Dompet tersebut berisi SIM, STNK, dan surat identitas lainnya.

Bripka Heribertus Kushendrawan menjelaskan bahwa dompet milik Pak Zairin tersebut ditemukan di daerah Patangpuluhan oleh seorang ojek online (Ojol). Kemudian, dompet tersebut diserahkan ke Polsek Gondokusuman.

Setelah memeriksa isi dompet, diketahui bahwa SIM di dalamnya mencantumkan alamat di RW 4 Prawirodirjan. Kapolsek kemudian menghubungi Bripka Heribertus selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Prawirodirjan untuk mencari tahu pemilik dompet sesuai alamat yang tertera di SIM.

Pada kesempatan tersebut, Bapak Zairin menyampaikan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas atas pengembalian dompetnya. Hal ini membuatnya tidak perlu repot mengurus surat-surat yang hilang lagi. (Humas Polsek Gondomanan)

Posting Komentar untuk "Bhabinkamtibmas Prawirodirjan Serahkan Dompet Beserta Isinya Kepada Pemiliknya "